Pembuatan Pakan Ternak Fermentasi Berbahan Baku Sumber Daya Lokal di Desa Sukadana Kecamatan Terara Kabupaten Lombok Timur
Pembuatan Pakan Ternak Fermentasi Berbahan Baku Sumber Daya Lokal di Desa Sukadana Kecamatan Terara Kabupaten Lombok Timur
Sel, 17 September 2024 1:20
e9bbcfd4-1138-4c43-8f5e-09fa07693baf

Pakan bagi ternak merupakan kebutuhan pokok yang harus tercukupi agar ternak dapat tumbuh dan berkembang secara baik, baik dalam jumlahnya (kuantitas) maupun kandungan nutrisi pakannya (kualitas). Oleh sebab itu pakan menjadi faktor paling utama didalam pengembangan ternak secara berkelanjutan Pengembangan pakan untuk meningkatkan kualitas pakan dapat dilakukan dengan pembuatan pakan fermentasi. Fermentasi merupakan proses pemecahan senyawa organik menjadi senyawa yang lebih sederhana dengan menggunakan mikroorganisme secara aerob maupun anaerob. Nutrien yang lengkap dalam pakan fermentasi juga akan membantu proses pencernaan pada ternak sehingga akan meningkatkan pertumbuhan ternak. Kelompok Tani Ternak (KTT) Berlian merupakan salah satu organisasi kemasyarakatan yang bergerak khususnya dibidang peternakan untuk memberdayakan masyarakat di bidang ekonomi produktif. Pengabdian dilaksanakan di Kelompok Tani Ternak Berlian Desa Sukadana Kecamatan Terara pada tanggal 15-16 September 2024. Untuk menunjang kelancaran kegiatan pengabdian ini juga melibatkan Kepala Desa, UPTPP Kecamatan Terara dan Akademisi dari Fakultas Pertanian Universitas Gunung Rinjani. Pemberdayaan masyarakat pada Kelompok Tani Ternak Berlian melalui kegiatan pelatihan pembuatan pakan ternak fermentasi berbahan baku sumberdaya lokal untuk memberikan informasi/pengetahuan, pendampingan, dan motivasi yang berkaitan dengan penguatan kapasitas kelembagaan kelompok tani.

Informasi

Komentar

Tidak ada komentar

Tulis Komentar

Artikel Lainnya

Pengaruh Fragmentasi Lahan Terhadap Regenerasi Sektor Pertanian di Lombok TimurĀ 
Fragmentasi lahan menjadi tantangan utama dalam sektor pertanian di Lombok Timur...
Sab, 30 November 2024 | 8:54
Pembuatan Pemenah Tanah Metode Jadan Microba Solution (JMS) di Poktan SENGENIT Desa Suradadi Kecamatan Terara Kabupaten Lombok Timur
Untuk mewujudkan perubahan yang mendasar pada sistem pertanian organik dapat dim...
Sel, 17 September 2024 | 4:24
Peningkatan Produktivitas Budidaya Pertanian Melalui SITETES di Kabupaten Lombok Timur
Wilayah Indonesia bagian timur yang mempunyai potensi strategis dalam pengembang...
Sab, 14 September 2024 | 9:48
Tim Pengabdian Masyarakat Pemula (PMP) UGR Adakan Pelatihan Pembuatan Pakan Ternak Fermentasi Berbahan Baku Lokal di Desa Sukadana
Sukadana, 10 September 2024 – Tim Pengabdian yang terdiri dari Dosen dan mahasis...
Sel, 10 September 2024 | 9:31